www.kemenagkotakediri.id-Senin, (14/11) Kepala sub bagian Tata Usaha kantor Kementerian Agama kota Kediri Dawut Maulan, S.Pd membuka kegiatan Jalan santai Siswa dan Wali murid Dalam rangka peringati Milad ke 25 MIN 2 kota Kediri.
Dalam kegiatan ini, Dawut mendapat kehormatan untuk mengibarkan bendera start sebagai tanda pemberangkatan peserta jalan santai yamg pesertanya hanya diambil dari seluruh siswa dan siswi MIN 2 kota Kediri besertan wali murid.
Disela kegiatan tersebut, dalam sambutanya Dawut berharap MIN 2 kota Kediri terus berkembang dan meningkat dalam segi kualitas dalam dunia pendidikan dan menjadi kawah candra dimuka bagi siswa dan siswi yang akan menjadi generasi penerus pemimpin bangsa.
Ia juga berpesan kepada seluruh Civitas MIN 2 kota Kediri, agar tidak pernah melupakan jasa perjuangan para pendahulu MIN 2 kota Kediri yang berjuangan sekuat tenaga dan fikiran untuk perkembangan MIN 2 kota Kediri dari awal berdiri hingga sekarang. Dalam kesempatan ini juga, Dawut mengapresisai kepada siswa-siswi MIN 2 kota Kediri yang menjadi juara pencak silat, melukis tingkat Jawa Timur.
“Anak-anakku, saya ibaratkan kalian seperti samudra, yang didalam samudra terdapat banyak kekayaan alam dan potensi yang luar biasa banyaknya, maka kelak tumbuh dan muncullah kalian menjadi diri kalian sendiri menjadi mutiara yang sangat berharga di hadapan dunia” Ujar Dawut
Diakhir sambutanya, dawut berharap, kedepannya MIN 2 kota Kediri akan terus berkembang dan menjadi Madrasah yang bergengsi yang mampu melahirkan putra dan putri kota Kediri terbaik yang mampu menjunjung tinggi nama bangsa dan negara yang berdedikasi, bermartabat dan berakhlakul karimah.
Dalamkkegiatan ini Dawut Maulan,S.Pd didampingi Kepala seksi PENDMA Aminatun, M.Pd.I, Pengawas Madrasah Kemenag kota Kediri Sucipto,S.Pd.I dan juga Para udangan dari mantan kepala MIN 2 kota Kediri terdahulu. Aly