www.kemenagkotakediri.id – (Humas) Sikap sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) kantor Kementerian Agama (KEMENAG)  harus menjadi figure center masyarakat. Dalam melaksanakan tugas, bergaul di tengah masyarakat, harus menjadi tolok ukur dan contoh, teladan bagi siapapun yang ada di tengah-tengah masyarakat.

Hal itu disampaikan Drs. Muchdar, M.M kepala Kantor Kementerian Agama kota Kediri dalam kegiatan Pembinaan Karier , Sikap dan Mental (BINKARSITAL) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag,di aula Al Ikhlas Kemenag kota Kediri Senin,(17/01) pagi.

Kegiatan ini, diikuti seluruh pejabat kemenag kota Kediri, Kepala madrasah dan kepala KUA tiga kecamatan di kota Kediri.

“Sebagai ASN kemenag saya mengajak kepada seluruh ASN dan karyawan kemenag kota Kediri Khususnya, kita harus menjadi teladan, jadi Figur Center di masyarakat. Karena kita sebagai ASN, harus memberikan contoh yang baik dalam bersikap, bermasyarakat dan dalam bernegara” Ujar Muchdar

Dalam sambutanya, Muchdar menyampaikan bahwa kegiatan binkarsital ini sebagai media forum silaturrohmi, forum ajang komunikasi, ajang penyampaian Informasi kedinasan dan sebagai forum untuk melakukan koordinasi antar pimpinan.

“Saya berharap, untuk seluruh ASN kota Kediri, untuk bekerja sesuai dengan aturan yang ada, selalu koordinasi dengan pimpinan, tingkatkan kedisiplinan, kekompakan dan tetap jaga kesehatan” Harap Muchdar

Muchdar juga berpesan kepada ASN untuk selalu berpedoman pada 5 nilai budaya kerja yaitu; Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggungjawab, Keteladanan, (Aly)

Share This :

By HUMAS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *